Nilai-nilai luhur yang diwariskan dari masa lalu, biasanya disebut juga dengan kearifan lokal, yang artinya adalah gagasan-gagasan setempat (local) yang bersifat bijaksana, penuh kearifan, bernilai baik, yang tertanam dan diikuti oleh anggota masyarakatnya. Pada kenyataannya, bangsa Indonesia yang terdiri dari berbagai suku bangsa, memiliki banyak sekali kearifan lokal yang jika dihayati dan dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari, niscaya membawa bangsa ini pada kehidupan yang baik, berwujud nilai, norma, etika, kepercayaan, adat-istiadat, hukum adat, dan aturan-aturan khusus.
Untuk Kabupaten Ciamis sendiri dikenal kaya akan peninggalan masa lalu, baik pra sejarah maupun sejarah. Hal tersebut tidak mengherankan karena cikal bakal Kabupaten Ciamis adalah Kerajaan Galuh. Oleh karena itu pada saat ini di Kabupaten Ciamis banyak terdapat situs-situs peninggalan Kerajaan Galuh, dan salah satunya adalah situs Astana Gede Kawali.
Berangkat dari itu,
SMPN 1 Ciamis yang merupakan sekolah yang sedang mengembangkan Penguatan Pendidikan Karakter berupaya untuk mendekatkan para siswa dengan peninggalan
leluhurnya dengan berkunjung ke Situs Astana Gede Kawali.
No comments:
Post a Comment